Rabu, 14 Juni 2017

KFC Berencana Mengirimkan Sandwich Ayam ke luar Angkasa



Klaim: KFC akan mengirimkan sandwich ayam ke luar angkasa


Jasa delivery makanan antar perumahan mungkin sudah umum dilakukan. Namun apa jadinya jika ada sebuah layanan antar makanan dari bumi ke luar angkasa? Mungkin hal ini tak pernah terbayang di benakmu tetapi nyata adanya. Sebuah makanan bisa dikirim langsung ke luar angkasa khusus untuk para astronot.

Demi bisa mencicipi kelezatan sandwich ayam KFC, sebuah perusahaan balon terbang ruang angkasa, World View merancang sebuah alat yang khusus dibuat untuk menerbangkan sebuah sandwich ayam KFC ke luar angkasa. Hal ini pun menjadi inovasi baru yang pertama kali diciptakan oleh sistem penerbangan antariksa World View Stratollite.

Menu terbaru KFC, Spicy Zinger Chicken Sandwich siap diterbangkan ke luar angkasa pada 21 Juni mendatang. Pihak KFC Amerika pun mengungkapkan rasa haru dan bangga terhadap produknya yang bisa disajikan hingga ke luar angkasa.

FAKTA

ANALISIS

KFC berencana untuk menjadi pelopor ruang angkasa untuk sandwich ayam yang direncanakan pada minggu depan, pengiriman akan dilakukan ke luar angkasa dengan bantuan balon udara.


KFC bermitra dengan pembuat balon World View Stratollite pada proyek tersebut. peluncuran rencanya akan dimulai pada 21 Juni 2017. Sandwich akan kembali ke bumi dan membawa kembali data telemetri.

Kampanye marketing dilakukan dengan menggandeng Rob Lowe sebagai selebriti baru untuk memerankan Kolonel Harland Sanders. Tidak tampil dengan gaya andalan Kolonel Sanders, Lowe justru tampil khas seperti astronot.




Pengiriman makanan ke luar angkasa bukan pertama kali dilakukan, sebelumnya Pizza Hut mengirimkan pizza ke luar angkasa dan menghabiskan biaya $ 1 juta pada tahun 2001. Pada tahun 2000, Pizza Hut mulai kampanye (branding) internasional besar-besaran untuk meningkatkan citra mereka di seluruh dunia. Mereka berencana untuk berinvestasi sekitar 500 Juta Dolar selama 5 tahun untuk membuat mereka lebih modern dan meng-upgrade unit 'Pizza Hut' mereka di seluruh dunia.

Sebagai bagian dari kampanye pemasaran global ini, Pizza Hut memulai ide yang inovatif dengan terlebih dahulu menempatkan logo Pizza Hut setinggi 30 kaki (9 meter) di sisi roket Proton (tanpa awak) yang diluncurkan oleh modul Zvezda. Meski logo Pizza Hut terbakar sebelum meninggalkan atmosfer, dan logo tidak sampai keluar angkasa.

Namun pada tahun berikutnya (2001), mereka mencari bentuk iklan lain dari makanan cepat saji, dengan cara mengirimkan Pizza ke luar angkasa untuk pertama kalinya. Pizza ukuran diameter 6 Inci yang telah di segel (vakum) tiba di Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS) dengan sukses. Pizza yang terdiri dari daging asap, saus tomat dan keju tersebut dikirim ke kapal Astronot.

Yuri Usachov, salah satu kosmonot Rusia di ISS yang melahap Pizza lezat itu. Ia juga kemudian memberikan acungan jempol saat di foto.


Salam YukViral.

Related Posts

KFC Berencana Mengirimkan Sandwich Ayam ke luar Angkasa
4/ 5
Oleh